Thursday, January 19, 2012
Risoles 'Angpao' Meriahkan Imlek di Bandung
Suasana hari raya Imlek sudah terasa, hanya tinggal dua hari lagi, masyarakat Tionghoa bersuka cita menyambut pergantian tahun Naga Air ini. Kota Bandung sebagai kota yang memiliki khazanah kuliner yang beragam, juga memiliki salah satu makanan yang khusus dibuat untuk memeriahkan Imlek.
Salah satunya risoles melepuh. Sebuah menu baru bertema Chinesse Food diluncurkan dalam rangka memeriahkan tahun baru Imlek ini. Risoles Angpau namanya, bukan tanpa arti Ray Roemano sebagai pemilik Risoles melepuh memberi nama tersebut. Menurutnya, risoles yang ia buat ini filosofinya hampir sama dengan filosofi angpau itu sendiri.
"Kalau di tahun baru Cina kan biasanya suka dapet angpao isi uang yang enggak tahu jumlahnya berapa. Nah kalau risoles ini kan biasanya asin, tapi karena kita kasih makanan khas imlek di dalamnya, pasti orang-orang juga penasaran rasanya seperti apa, seperti angpao uang," ujar Ray kepada detikbandung.
Risoles ini berisi dodol atau kue keranjang yang biasa disajikan pada perayaan Imlek. Biasanya dodol ini digoreng dengan menggunakan tepung. Diadaptasi dari situ lah ia kemudian terpikir untuk dijadikan sebagai isian risoles buatannya.
"Saya pakai dodol yang bagus, jadi teksturnya sangat lembut. Tidak pakai apa-apa lagi, hanya dodol Cina yang dimasukan ke kulit risoles buatan saya, kemudian dibalur tepung furai khas risoles melepuh. Simpel saja, tapi rasanya pas banget dengan makna angpao," tutur Ray.
Saat disantap, sensasi crunchy dari kulit risoles dan lembutnya dodol cina juga berpadu sempurna di mulut. Agar tidak terlalu manis di mulut, risoles Angpao ini pas disantap sebagai teman minum teh hijau atau teh hitam hangat sambil berkumpul bersama keluarga. Karena menu tematik, risoles ini hanya dijual di Jalan Ambon No 19 hingga 31 Januari 2012.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment